Pages

PENGERTIAN ILMU BUDAYA DASAR (IBD)

Minggu, 11 Maret 2012
 Secara sederhana Ilmu Budaya Dasar adalah pengetahuan yang diharapkan dapat memberikan pengetahuan dasar dan pengertian umum tentang konsep-konsep yang dikembangkan untuk mengkaji masalah-masalah manusia dan kebudayaan.
Istilah llmu Budaya Dasar dikembangkan di Indonesia sebagai pengganti istilah Basic Humanitiesm yang berasal dari istilah bahasa Inggris "The Humanities". Adapun istilah Humanities itu sendiri berasal dan bahasa latin humanus yang bisa diartikan manusia, berbudaya dan halus. Dengan mempelajari the humanities diandaikan seseorang akan bisa menjadi lebih manusiawi, lebih berbudaya dan lebih halus. Dengan demikian bisa dikatakan bahwa the humanities berkaitan dengan nilai-nilai yaitu nilai-nilai manusia sebagai homo humanus atau manusia berbudaya. Agar supaya manusia bisa menjadi humanus, mereka hams mempelajari ilmu yaitu the humanities disamping tidak meninggalkan tanggungjawabnya yang lain sebagai manusia itu sendiri.
Prof.Dr.Harsya Bachtiar mengemukakan bahwa ilmu dan pengetahuan dikelompokkan dalam tiga kelompok besar, yaitu :
1.     Ilmu-ilmu Sosial ( social science )
Bertujuan untuk mengkaji keteraturan-keteraturan yang terdapat dalam hubungan antar manusia. Untuk mengkaji hal itu digunakan metode ilmiah sebagai pinjaman dari ilmu-ilmu alamiah. Tetapi hasil penelitian nya belum tentu benar 100%, hanya mendekati kebenaran. Sebabnya ialah keteraturan dalam hubungan antar manusia tidak dapat berubah dari waktu ke waktu.
2.    Ilmu-ilmu Alamiah ( natural science )
Bertujuan untuk mengetahui keteraturan-keteraturan yang terdapat dalam alam semesta. Untuk mengkaji nya dibutuhkan metode ilmiah. Caranya ialah dengan menentukan hukum yang berlaku mengenai keteraturan tersebut, lalu dibuat analisis untuk menentukan suatu kualitas yang kemudiann hasil-hasil itu akan digeneralisasikan. Atas dasar inilah lalu dibuat prediksi. Hasil penelitian nya 100% benar dan 100% salah.
3.    Pengetahuan budaya ( the humanities )
Bertujuan untuk memahami dan mencari arti kenyataan-kenyataan yang bersifat manusiawi. Untuk mengkaji hal itu digunakan metode pengungkapan peristiwa-peristiwa dan pernyataan-pernyataan unik yang kemudian diberikan arti.
Ilmu budaya dasar bertujuan untuk menghasilkan warga negara yang yang memiliki kualitas sebagai berikut :
1) Berjiwa Pancasila sehingga segala keputusan serta tindakannya mencerminkan pengamalan dari nilai-nilai yang terdapat dalam ke 5 sila di Pancasila.
2) Memiliki wawasan komprehensif dan pendekatan integral dalam menyikapi permasalahan sehari-hari.
3) Memiliki wawasan budaya yang luas tentang kehidupan bermasyarakat dan mampu berperan serta meningkatkan kualitasnya maupun lingkungan nya.

Ilmu budaya dasar berbeda dengan pengetahuan budaya, perbedaan nya adalah ilmu budaya dasar mempelajari tentang pengetahuan dasar dan pengertian umum tentang konsepp-konsep yang dikembangkan untuk mengkaji masalah-masalah manusia dan budaya sedangkan pengetahuan budaya mengkaji tentang nilai-nilai manusia sebagai makhluk berbudaya.

 RUANG LINGKUP IBD 
Berbagai aspek kehidupan yang seluruhya merupakan ungkapan masalah-masalah kemanusiaan dan budaya yang didekati dengan pengetahuan budaya.

Hakekat manusia yang satu, tetapi beraneka ragam perwujudannya dalam kebudayaan masing-masing jaman dan tempat.
Adapula pokok bahasan yang dipelajari dan dikembangkan adalah :
o      Manusia dan cinta kasih
o      Manusia dan kehidupan
o      Manusia dan penderitaan
o      Manusia dan keadilan
o      Manusia dan pandangan hidup
o      Manusia dan tanggung jawab serta loyalitas
o      Manusia dan kegelisahan
o      Manusia dan harapan

0 komentar:

Posting Komentar